March 23, 2025
dcdft

Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polresta Tanjungpinang menggelar sosialisasi keselamatan berlalu lintas kepada sopir truk di Kota Tanjungpinang, Selasa, 18 Februari 2025. (Foto: rah)

TANJUNGPINANG – Dalam rangka mendukung Operasi Keselamatan Seligi 2025, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polresta Tanjungpinang menggelar sosialisasi keselamatan berlalu lintas kepada sopir truk di Kota Tanjungpinang, Selasa, 18 Februari 2025.

Operasi Keselamatan Seligi 2025 telah berlangsung sejak 10 Februari dan akan berakhir pada 23 Februari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pengemudi terhadap keselamatan berlalu lintas guna menciptakan kondisi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar.

Kasat Lantas Polresta Tanjungpinang melalui Kasubnit 1 Kamsel Sat Lantas, Ipda Endrian, menyampaikan bahwa personel Sat Lantas bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) dalam memberikan edukasi langsung kepada para sopir truk.

“Sosialisasi ini bertujuan untuk menciptakan keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di Kota Tanjungpinang,” ujar Ipda Endrian.

Dalam sosialisasi ini, personel Sat Lantas mengingatkan para sopir truk untuk memeriksa kondisi kendaraan sebelum berangkat guna menghindari kecelakaan akibat kendala teknis, tidak melebihi batas kecepatan saat berkendara demi keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya dan menghindari muatan berlebih (overload) yang dapat menyebabkan kecelakaan serta merusak infrastruktur jalan.

“Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, para sopir truk dapat memahami pentingnya keselamatan sebelum dan saat berkendara, sehingga dapat mengurangi risiko kecelakaan di jalan,” pungkas Ipda Endrian.

Operasi Keselamatan Seligi 2025 akan terus dilaksanakan dengan berbagai kegiatan edukasi dan penindakan guna meningkatkan kepatuhan pengguna jalan terhadap aturan lalu lintas serta menekan angka kecelakaan di wilayah Kota Tanjungpinang. FK-rah

Redaktur: Munawir Sani